News Category

Latihan Pengamanan Pelabuhan Digelar secara Virtual

15 Mei 2020

Latihan bersama penanggulangan gangguan keamanan di wilayah Pelabuhan Tanjung Emas digelar Forum Komunikasi Port Facility Security Officer (FK-PFSO) Pelabuhan Tanjung Emas bekerja sama dengan RSO-Kaneta Efka Jaya Semarang. Latihan bersama tersebut dilakukan secara virtual. Program Joint The Exercise International Ship and Port Facility Security (ISPS) CODE 2020 itu digelar berbeda dari tahun-tahun sebelumnya karena dilaksanakan di tengah pandemi Covid-19. Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas I Tanjung Emas, Junaidi mengatakan, kegiatan itu merupakan bagian dari kewajiban regulasi yang harus ditaati.

Kegiatan itu diikuti enam fasilitas pelabuhan (Faspel) meliputi PT Pertamina, PT Opsico, PT Terminal Peti Kemas Semarang (TPKS), PT Pelabuhan Tanjung Emas Pelindo III, PT Kayu Lapis Indonesia (KLI) dan PT Sriboga Flour Mills. ‘’Latihan pengamanan tidak dilakukan secara nyata di lapangan. Namun melalui komunikasi secara virtual lewat video conference. Pantauan dan pelaporan tetap berasal dari masing-masing PFSO serta Company Security Officer SCO. Fokus utama dilakukan melalui penanganan, penanggulangan, dan pencegahan Covid- 19,’’ paparnya di lantai dua terminal keberangkatan Pelabuhan Tanjung Emas, Kamis (14/5).

Junaidi mengatakan, gangguan keamanan bisa terjadi kapan saja dan dalam situasi apa pun. Untuk itu, tim keamanan harus siap siaga. Kegiatan tersebut, kata dia, bertujuan menciptakan keamanan pelabuhan secara keseluruhan oleh komite keamanan pelabuhan. Adapun unsurnya terdiri atas KSOP, TNI AL, TNI AD, Polair, Polsek di kawasan pelabuhan, Imigrasi, Beacukai, Karantina, serta kantor Kesehatan.

Sumber : suaramerdeka.com